Sabtu, 31 Desember 2016

Bahagia Cak Imin Sambut Tahun Baru 2017

1. Cak Imin sapaan akrab Bpk A. MUHAIMIN ISKANDAR salah satu politisi muda NU yang langka.  #PKBday

2. Di usianya yang sangat muda sudah menduduki posisi-posisi strategis baik di DPR RI, di partai maupun di pemerintahan. #PKBday

3. Bisa dibayangkan, saat menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI Tahun 1999, Cak Imin baru berumur 32 tahun. Dan, rekor tersebut sampai hari ini belum terpecahkan. #PKBday

4. Karier politiknya melesat dengan cepat, tapi batu ujiannya juga berat. Berkali-kali Cak Imin dihempaskan oleh pertarungan politik yang sangat keras #PKBday

5.  Sehingga memaksanya ke pinggir. tapi kemudian berhasil masuk ke tengah lagi sebagai penawar dan solusi terhadap problematika kebangsaan yg pelik. #PKBday

6. Cak Imin, di dalamnya mengalir darah pesantren, aktivis dan modernitas. #PKBday

7. Dipercaya memimpin Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, sebuah kementerian yang sarat dengan dinamika. #PKBday

8. Demo buruh, protes keras para TKI, beratnya medan transmigrasi, reformasi birokrasi adalah menu sehari-hari Cak Imin. Tapi ia terus bekerja dan bekerja. #PKBday

9. Filosofi hidupnya, sebaik-baik orang adalah yang bisa memberikan manfaat, sekecil apapun manfaat itu. #PKBday                      

10. Merekam perjalanan seorang tokoh Indonesia, yang bernama A. Muhaimin Iskandar amatlah menarik,  didalamnya terhampar sejarah seorang santri yang besar di lingkungan pesantren di daerah Denanyar Jombang. #PKBday

11. Cak Imin, biasa dia disapa,  adalah seorang santri yang religius. Hal itu  terpancar pada laku dan semangatnya untuk selalu bersama  jama’ah dan alim ulama yang sekarang dijalani. #PKBday 

12. Cak imin adalah napak tilas kakek buyutnya yang telah mengobarkan semangat resolusi jihad dalam melawan segala bentuk  penjajahan dan penindasan serta ketidak adilan.  #PKBday

13. Akar tujuan yang dibangunnya telah menjadi modal penting saat memasuki dunia aktifis dan keilmuan. #PKBday

14.Cak imin bersama sahabat-sahabat PMII,  membangun mimpi tentang Indonesia yang sejahtera. Dari kota pelajar Yogyakarta, komunalisme itu terekam dalam beberapa gambar idealisme seorang aktifis PMII. #PKBday

15.Sebagai seorang mantan ketua umum PB PMII, Cak imin adalah politisi muda yang dipersiapkan untuk memimpin Partai Kebangkitan Bangsa. #PKBday

16. Proses transformasi dari tokoh kharismatik Gus Dur kepadanya tidaklah mudah. #PKBday

17. Dinamika yang terjadi dalam Partai Kebangkitan Bangsa telah menginsafkannya pilihan pada keagungan manajemen kepemimpinan. #PKBday

18.  Melalui kerja keras dan konsolidasi yang terus dilakukan, cak Imin telah menghadirkan gambar-gambar  keberhasilan dan kesuksesan Partai Kebangkitan Bangsa yang didukung oleh jutaan pemilih. #PKBday

19. Kebanggaan terpancar jelas pada perayaan harlah 17 tahun PKB. Dengan disaksikan pasangan presiden dan wakil presdien terpilih #PKBday

20. tumpeng itu diberikan kepada KH Azis Mansyur selaku dewan Syuro PKB yang telah ikut mentasbihkan kemenangan Jokowi-JK pada Pilpres 2014 yang lalu. #PKBday

@BeritaPKB

-Kholilul Rohman Ahmad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayo daftar Jadi Jutawan